E-Voting Berbasis Mobile pada Pemilihan Ketua Umum BLM dan Presiden Mahasiswa Politama

Penulis

  • Taman Ginting Teknik Komputer, Politeknik Prata Mulia Surakarta
  • Didik Purwadi Teknik Komputer, Politeknik Prata Mulia Surakarta
  • Kurniawan Joko Nugroho Mesin Otomotif, Politeknik Prata Mulia Surakarta

Kata Kunci:

Pemilu, e-voting, web berbasis, MySQL

Abstrak

Kemajuan teknologi informasi saat ini telah membawa perubahan besar bagi manusia, termasuk cara melakukan pemungutan suara. Pemilu masih menggunakan voting konvensional yaitu menggunakan media kertas untuk proses voting dalam pemilu. Dalam pelaksanaannya sistem pemungutan suara pemilu konvensional memiliki banyak kelemahan.
Pemanfaatan teknologi komputer dalam pelaksanaan pemungutan suara dikenal dengan istilah electronic voting atau biasa disebut dengan e-voting. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengembangan sistem yaitu eksperimen merancang aplikasi e-voting dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, tag HTML dan memanfaatkan database MySQL sebagai database server. Aplikasi e-voting ini dikembangkan dengan berbasis web.
Aplikasi e-voting ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, dan memanfaatkan database MySQL sebagai database server. Sistem e-voting ini tidak terlepas dari kekurangannya, antara lain penambahan beberapa menu untuk mencegah cyber crime dan pengembangan tampilan yang lebih menarik tanpa mengurangi kenyamanan pengguna.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Unduhan

Diterbitkan

2021-09-21